Padang-netralpost.net- Upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di Provinsi Sumatera Barat terus dilakukan oleh Korem 032 beserta jajaran Kodim, terlebih menjelang liburan Tahun Baru 2021. Khususnya di wilayah Kota Padang personel Korem 032/Wbr yang terlibat dalam Satgas penanganan Covid 19 terus menerus melakukan patroli dan penegakan disiplin protokol kesehatan dengan mendatangi beberapa titik keramaian untuk memberikan imbauan kepada masyarakat, seperti yang dilaksanakan pada Rabu 30 Desember 2020 di berbagai titik di Kota Padang.
Komandan lapangan pada Patroli penegakan disiplin protokol kesehatan Letda Inf Yuliusman dari Korem 032 ketika dijumpai awak media di sela sela patroli di Pasar Paraklaweh Padang menyampaikan bahwa untuk mencegah penyebaran Covid 19 penegakan disiplin protokol kesehatan akan terus kita lakukan khususnya di tempat tempat keramaian apalagi selama pelaksanaan libur Natal dan juga dalam menyambut Tahun baru 2021.
"Menjelang liburan Natal dan juga menjelang libur tahun baru 2021 kita dari satgas akan terus melakukan upaya pencegahan dengan tetap melaksanakan patroli dan penegakan disiplin kesehatan dengan terus mengingatkan masyarakat yang tidak pakai masker agar tetap gunakan masker", tegasnya.
Kapenrem 032/Wbr Mayor Inf Hasanuddin Daulay mengatakan bahwa personel Korem 032/Wbr khususnya yang terlibat dalam Satgas Penanganan Covid 19 secara terus menerus tidak henti-hentinya mengajak masyarakat untuk taat protokol kesehatan.
"Personel Korem 032 khususnya yang terlibat dalam Satgas penanganan Covid 19 terus menerus memantau tempat keramaian dengan patroli dan sekaligus kita datangi, ingatkan dan menerapkan wajib penggunaan masker saat beraktifitas di luar rumah, dan ini adalah sebagai wujud kepedulian kita akan kesehatan warga khususnya dalam mengantisipasi penyebaran Covid19" ujarnya.
Ia juga menambahkan bahwa tujuan dilaksanakannya patroli ini adalah untuk kembali mengingatkan masyarakat agar tetap waspada terhadap perkembangan bahaya virus corona terutama menjelang libur akhir tahun tegas ya mengakhiri. (Penrem032)
Post a Comment