Solok, Netralpost --- Bupati Solok Apresiasi BAGANA (Banser Tanggap Bencana) GP Ansor Banser Kabupaten Solok Bangun Hunian semetara (huntara) di Cacang Jorong Subarang Nagari Paninggahan Kecamatan Junjung Sirih.
Bupati Solok Jon Firman Pandu memberikan Apresiasi kepada NU dan Ansor Kabupaten Solok yang telah turun langsung membantu masyarakat yang terdampak bencana banjir dan longsor.
"Atas nama pemerintah kabupaten Solok Kami mengucapkan terimakasih banyak kepada BAGANA GP Ansor Banser kabupaten Solok dan Lampung yang sudah membangunkan Huntara bagi masyarakat kita di Cacang karna rumah warga kita ini sudah hanyut, Mudah-mudahan Bermanfaat dan menjadi amal dan ibadah " ungkap Jon Firman Pandu.
"Kepada PCNU Dan BAGANA Kabupaten Solok yang sudah bahu-membahu untuk membangun Huntara untuk masyarakat kita , mudah-mudahan ini dapat menjadi obat bagi masyarakat kita dan menjadi amal ibadah bagi PCNU Dan GP Ansor Banser kabupaten Solok " Lanjut Jon Firman pandu.
Ketua PCNU Kabupaten Solok H. Afrizen Sekaligus Perwakilan PWNU Sumbar mengatakan bahwa, "Kami dari PCNU Kabupaten Solok mengucapkan terima kasih kepada GP Ansor Kabupaten Solok terutama Kasat Korwil Lampung yang telah bersedia membantu masyarakat Kabupaten Solok yang terdampak musibah banjir dan longsor", Katanya.
Kemudian, Boni Kurniadi Wakil Ketua GP Ansor Banser yang di dampingi Langsung Satkorcab Banser Roni Bayu Nipa selaku koordinator pembangunan Huntara menyampaikan.
" Hari ini tanggal 29 Desember 2025 kita sudah memasuki tahap akhir Pembangunan Huntara di Cacang Jorong subarang Nagari paninggahan insyaallah dalam waktu dekat akan segera bisa di huni oleh penerima manfaat Huntara " ungkap boni
Selain itu boni juga menyampaikan bahwasanya untuk Huntara tahap II ini di danai oleh Yogi Pratama, SE Ketua Fraksi DPRD Provinsi Sumatera Barat .
Riki Rizo Namzah, S.Pd.I Ketua PC GP Ansor Banser Kabupaten Solok menyampaikan banyak terimakasih kepada Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat Yogi Pratama,SE uang sudah bersedia menyisihkan sedikit harta beliau untuk membangun Huntara bagi masyarakat Cacang Jorong subarang Nagari Paninggahan
Riki menyampaikan bahwasanya pasca bencana ini kita harus bahu-membahu untuk kembali menormalisasikan dalam segala hal untuk masyarakat Cacang yang terdampak bencana , terutama psikologi masyarakat yang sangat terpukul oleh bencana
" Tidak harus pikirkan bersama bagaimana kita bisa menghilangkan trauma yang sangat dalam bagi mereka ,kita harus fikirkan bagaimana di bulan Ramadhan nanti mereka bisa menjalankan ibadah ibadah dengan tenang ,aman dan nyaman bersama keluarga mereka nanti " ungkap Riki
Penutup pembicaraan Riki mengajak seluruh pihak untuk membantu dan mendonasikan sedikit rezekinya untuk membangunkan Huntara untuk masyarakat kabupaten Solok yang hancur dan hanyut oleh Akibat banjir bandang 1 bulan lalu .


Post a Comment